RESIKO ORANG-ORANG YANG MEREMEHKAN WAKTU SHOLAT, Share Via Line Love Islam

Beginilah Risiko Yang Akan Diterima Orang-orang yang Meremehkan Waktu Sholat
Assalamualaikum wr wb...
Solat adalah tiang agama. Seorang muslim yang tidak meyakini kewajiban solat maka gugurlah keislamannya.

Kewajiban yang disebut sebagai amal terbaik ini memiliki posisi yang amat tinggi didalam Islam. Bagaimana tidak, solat adalah hubungan langsung antara seorang hamba dengan Tuhannya.

Namun, melakukan solat saja tidaklah cukup. Kelompok yang celaka menurut Al-Quran bukan hanya mereka yang tidak solat, orang yang rajin solat pun bisa celaka.

فَوَيْلٌ لِلْمُصَلِّينَ (4) الَّذِينَ هُمْ عَنْ صَلَاتِهِمْ سَاهُونَ

"Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang shalat, (yaitu) orang-orang yang lalai dari shalatnya." [QS Al Ma'un: 4-5]

Sebelumnya, dalam Tafsir Surat Al-Maun telah kita bahas maksud dari orang yang melalaikan solat, yaitu mereka yang meremehkan waktu solatnya.

Berikut ini adalah dialog antara Sayyidah Fatimah Azzahra dengan Rasulullah saw tentang apa yang akan didapat oleh seorang yang melalaikan solat.Sayyidah Fatimah Az-Zahra, putri tercinta Rasulullah saw pernah bertanya pada ayahnya.

"Duhai ayahku, apa yang akan menimpa seorang lelaki atau wanita yang meremehkan solat?"

Rasulullah saw menjawab," Wahai Fatimah, siapa yang meremehkan solat dari lelaki maupun wanita, Allah akan mengirimkan 15 bencana kepadanya. Ia akan mendapat 6 bencana di dunia, 3 di hari kematiannya, 3 di dalam kuburnya dan 3 di hari kiamat ketika ia keluar dari kuburnya."

"Adapun yang akan ia terima di dunia adalah,

– Allah akan mencabut keberkahan dari umurnya.

– Allah akan mencabut keberkahan dari rizkinya.

– Allah akan menghapus cahaya orang sholeh dari wajahnya.

– Seluruh amal baik yang ia perbuat tidak akan mendapat imbalan.

– Doanya tidak akan dikabulkan.

– Dia tidak mendapat bagian dari doa orang-orang sholeh.

Adapun yang akan ia terima di hari kematiannya adalah,

– Dia akan mati dalam keadaan terhina.

– Dia akan mati dalam keadaan kelaparan.

– Dia akan mati dalam kehausan. Walaupun dia di beri minum dari sungai-sungai dunia, tidak akan menghilangkan dahaganya.

Adapun yang akan ia terima di kuburannya adalah,

– Allah akan mengirimkan malaikat yang akan membuatnya ketakutan di dalam kuburnya.

– Allah akan mempersempit kuburnya.

– Allah akan memenuhi kuburannya dengan kegelapan.

Dan yang akan dia terima di Hari Kiamat ketika ia keluar dari kuburnya adalah,

– Allah akan memberikannya pada malaikat yang akan menyeret wajahnya sementara seluruh makhluk memandang kepadanya.

– Dia akan dihisab dengan hisab yang sangat sullit.

– Allah tidak akan melihatnya dan tidak akan mensucikannya. Dan baginya adzab yang pedih.

Semoga kita semua yg ada di g+ tidak lalai akan kewajiban kita sbagai umat muslim yaitu sholat dan bisa menjaganya di awal tepat waktu
Semoga kita semua sahabat g+ mati nanti dalam keadaan islam dalam keadaan khusnul khotimah
Aamiin ya robbal alamiin....

Jangan lupa siang nanti SHOLAT Dhuhur ya sahabat g+

Wasalamualaikum wr wb.....

Sumber:: #Khasanah_Islami

Silahkan KLIK&SHARE jika dirasa bermanfaat.....

cek juga IG instagram.com/loveislam.id

Post a Comment for "RESIKO ORANG-ORANG YANG MEREMEHKAN WAKTU SHOLAT, Share Via Line Love Islam"